Monday, May 18, 2015

Malaysia tekan Myanmar berkait isu Rohingya

Seperti diberitakan Detiknews Indonesia, Malaysia dikatakan kini menekan Myanmar supaya menghadiri mesyuarat Malaysia Thailand dan Indonesia berhubung isu pelarian Rohingya.



Senin, 18/05/2015 03:02 WIB

Malaysia Tekan Myanmar Terkait Migran Rohingya

Prins David Saut - detikNews

Kuala Lumpur - Malaysia sebagai Ketua ASEAN mengeluarkan pernyataan keras terhadap Myanmar terkait nasib para pengungsi Rohingya. Malaysia juga akan membahas nasib Rohingya di tanah kelahirannya sendiri bersama Indonesia dan Thailand.

"Jika perlu, kami akan memanggil untuk pertemuan (regional) darurat," kata Menteri Luar Negeri Malaysia Anifah Aman seperti yang dikutip kantor berita Bernama dan dilansir AFP, Minggu (17/5/2015).

Anifah berharap Myanmar dapat duduk bersama untuk mencari solusi sebelum sikap pemerintah Myanmar terhadap Rohingya dibawa ke tingkat internasional. Pertemuan itu sendiri direncanakan digelar pada Rabu (20/5) nanti.

Indonesia, Malaysia dan Thailand merupakan negara yang menjadi tujuan para pengungsi etnis muslim minoritas di Myanmar tersebut. Sehingga, menurut pejabat Kementerian Luar Negeri Malaysia, pertemuan akan digelar di Malaysia.

Myanmar sebelumnya menolak untuk membahas masalah Rohingya di forum regional. Myanmar menganggap Rohingya adalah imigran ilegal dari Bangladesh, kewarganegaraan Rohingya juga disangkal oleh Myanmar dan menyatakan nasib mereka bukan tanggung jawab pemerintah Myanmar.

Sebelumnya, 500 orang etnis Rohingya ditemukan terdampar di perairan Kecamatan Seunoddon, Aceh Utara, pada 10 Mei lalu. Mereka ditemukan dalam kondisi memprihatinkan, sebagian tidak memakai baju, dehidrasi dan kelaparan.

No comments:

Post a Comment

Komen anda, tanggungjawab anda. You should be held responsible for your comment(s).