Sunday, September 22, 2013

Harimau Muda Kalah 2-0 Di tangan Kelab Australia


Piala Menpora

Marines Tundukkan Malaysia U-23

Baban Gandapurnama - detikSport
Minggu, 22/09/2013 17:44 WIB

Soreang - Klub asal Australia Central Coast Mariners kembali meraih hasil positif di ajang Piala Menpora. Mereka berhasil menumbangkan tim Malaysia U-23 dengan skor akhir 2-0.

Pada laga kualifikasi Grup A ini dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (22/9/2013), gol Mariners tercipta melalui tandukan pelan pemain bernomor punggung 19, Matt Simon, dan tendangan keras Mitchael Duke.

‪Sepanjang pertandingan, tim Malaysia yang kalah postur mampu memberikan perlawanan sengit kepada skuat Mariners. Para pemain kedua tim menyuguhkan permainan ngotot yang kerap berujung pelanggaran. 

Wasit Jerry Elly pun merogoh kartu kuning dari sakunya untuk Mohamad Fadhli pada awal pertandingan. Dua pemain Mariners, Fitzgerald dan Hayden Morton, juga diganjar kartu kuning.

Babak pertama, kubu Mariners mendominasi penguasaan bola. Di menit kesembilan tim jawara Liga Australia ini nyaris menjebol gawang Malaysia lewat sundulan Fitgerald. Bola umpan lambung dari sebelah kiri Malaysia itu membentur tiang atas kiper Mohd Izham Zaemiri Roslan.

Permainan bola dari kaki ke kaki pemain Mariners terus berusaha menembus benteng pasukan asuhan Ong Kim Swee. Tekanan bertubi-tibi itu mampu dihalau barisan bek Malaysia. Lini belakang Malaysia pun beberapa kali berhasil menerapkan jebakan offside.‬

‪Kubu Malaysia kesulitan menggalang serangan lantaran berhasil dipatahkan lawan. Mohamad Irfan cs. tak mampu mengancam gawang Mariners. Pada menit 32, Malaysia memiliki peluang emas lewat tendangan bebas Saaruindran. Namun bola belum menembus pagar hidup pemain lawan yang berkostum kuning-hitam.

Kubu Mariners akhirnya mengemas angka jelang babak pertama tuntas. Menit ke-42, gol diciptakan Simon yang menanduk bola setelah menerima umpan sundulan dari Fitgerald di kotak penalti.

Babak kedua, pola permainan kedua tim tidak jauh berbeda dengan 45 menit pertama. Pasukan Malaysia berulang kali menggalang serangan.

Lagi-lagi Malaysia berkostum biru-putih ini belum bisa menorehkan gol. Di menit 59, tim Mariners hampir menambah pundi gol. Bola sontekan Duke yang tinggal berhadapan dengan kiper lawan masih belum tepat sasaran.

Jelang akhir babak kedua, penyerang Malaysia, Jhamil Arasu Al Ambumamee, melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti lawan. Namun bola melenceng jauh dari sasaran.

Pundi gol kubu Mariners bertambah di menit 90. Mitchael Duke menggandakan kemenangan lewat sepakan keras kaki kanannya di kotak terlarang Malaysia. Skor akhir 2-0 untuk kemenangan Mariners.

Dengan hasil ini, Mariners menempati posisi pertama Grup A dengan koleksi enam poin hasil dari dua laga. Sementara Malaysia U-23 ada di posisi tiga dengan raihan satu poin.


No comments: